Suarapos.com – Ketua Umum Asosiasi Developer Property Syariah (ADPS) Arief Sungkar mengatakan akan mengakuisisi 1.000 hektar lahan untuk pengembangan property syariah Tahun 2022.
Kepada suarapos.com Grup, Senin (27/12/2021), Airief mengatakan akuisisi lahan tersebut dengan skema murni syariah tanpa bank dan tanpa riba.
“Titiknya akan tersebar di seluruh Indonesia. Dan akan dibutuhkan pendanaan triliunan rupiah untuk bisa menyukseskan program tahun 2022 ini,” kata Arief, di sela-sela Rakernas DPS di Bogor yang berlangsung Senin 27 Desember -29 Desember 2021.
Terkait pendanaan yang dibutuhkan tersebut, ia mengatakan saat ini sudah ada support pendanaan dari investor yang telah berkomitmen sampai ratusan miliar rupiah di Tahun 2022.
Tak hanya itu, kata Arief, di akhir Rakernas nanti akan ada kejutan, ada investor besar yang akan bergabung memberikan komitmennya untuk mendukung property syariah tanpa bank ini dengan dana sampai triliunan rupiah.
“Dengan support pendanaan tersebut, maka barisan property syariah akan semakin kuat, dan makin bisa mewujudkan target 1 juta unit property syariah sampai dengan tahun 2025 nanti,” kata alumnus ITB tersebut. (fh)